Kamis, 17 Januari 2013
Sagu Keju / Semprit Keju
Akhirnya kesampaian juga bikin sagu keju. Padahal tepung sagunya udah beli sejak hari raya kurban kemarin Waktu itu beli buat dibikin bakso dan sisanya masih buanyak jadi udah rencana bikin sagu keju. Tepungnya juga sudah aku sangrai. Resepnya pakai punya NCC aja. Kue sagu keju ini kesukaan anak-anak.Biasanya kalau lagi lebaran ke rumah tantenya yang bakul kue pasti ada sagu keju dan anakku pasti milih kue ini. Jadi mak-nya harus bisa bikin juga. Jadilah malem-malem kubulatkan tekad untuk menakhlukkan si sagu keju hehehe..... Eits, tapi kok keju edamnya aku cuma punya dikit ya, jadi sisanya pake keju cheddar aja. Pengovenan tahap pertama apiku juga kegedean jadi sebagian kuenya ada yang warnanya kecoklatan. Harusnya pakai api yang kecil sekali biar bisa putih mulus gitu hasilnya. Tapi yang pasti anak-anak seneeeeng banget dibikinin sagu keju ini. Enaaaak....makyussss.... begitu nyampe di mulut langsung lumer.
Bahan :
300 gr tepung sagu tani (aku pakai kanji super) yang sudah disangrai
100 gr margarin
50 gr butter
150 gr gula halus
1 butir kuning telur
100 gr keju edam parut (aku pakai 25 gr keju edam dan 75 gr keju cheddar)
50 ml santan kental instan. (aku pakai susu cair)
Cara membuat :
- Kocok sebentar margarin, butter dan gula halus
- Masukkan kuning telur, kocok rata.Matikan mixer.
- Masukkan tepung sagu, keju parut dan santan/susu cair secara bertahap, aduk rata.
- Adonan siap dicetak dengan spuit. Kalau adonan terlalu keras untuk dicetak tambahkan cairan tapi jangan terlalu lembek adonannya.
- Panggang dengan api 120 derajat celcius selama kurleb 40 menit.
Minggu, 06 Januari 2013
Kaastengels
Salah satu kue klasik favoritku adalah kaastengels karena rasanya ngejuuu banget, hmm.....yum. Kalau lebaran dan ketemu sama kue ini pasti aku cicip duluan. Resep ini aku dapat dari internet tapi aku lupa linknya. Yang aku ingat ini resep dari mas Rudy Choirudin. Dijamin enak dong pastinyaaa... Nih dia resepnya yang sudah aku modifikasi.
Bahan :
150 gr margarin
50 gr butter
2 kuning telur
275 gr tepung terigu protein rendah
25 gr maizena
50 gr keju edam parut halus
1 kuning telur + 1 sdt air untuk olesan
50 gr keju chedar parut untuk taburan
Cara membuat :
- Kocok margarin, butter dan gula halus.
- Masukkan kuning telur, kocok rata sebentar saja, matikan mixer.
- Masukkan tepung terigu dan maizena, aduk rata.
- Cetak adonan, tata dalam loyang yang sudah dialasi kertas roti.
- Olesi kuning telur dan beri taburan keju cheddar
- Panggang dengan suhu 130 derajat celcius selama kurleb 30 menit.
Green Tea Cookies
Pengen cookies yang sehat dan menenangkan? Yuk coba bikin Green Tea Cookies. Aku suka cookies ini karena selain menyehatkan ada aroma green tea dan coklat putihnya hmm enaaak sekali.
Bahan :
125 gr margarin
25 gr butter
100 gr gula halus
2 kuning telur
225 gr tepung terigu protein rendah
25 gr susu bubuk
5 gr green tea bubuk
Topping :
1/2 blok white cooking chocolate
Cara membuat :
- Ayak tepung terigu, susu bubuk dan green tea bubuk, sisihkan.
- Kocok margarin, butter dan gula halus.
- Masukkan kuning telur, kocok rata sebentar saja, matikan mixer.
- Masukkan campuran tepung, aduk rata.
- Cetak adonan, tata dalam loyang yang sudah dialasi kertas roti.
- Panggang dengan suhu 130 derajat celcius selama kurleb 30 menit.
- Siapkan topping. Potong-potong white cooking chocolate, lelehkan dengan cara ditim
- Masukkan dalam kantung segitiga, potong sedikit ujungnya.
- Hias green tea cookies dengan motif eclair atau swirl.
Step by Step Membentuk Roti #2
Kali ini mau posting lagi lanjutan dari Step by Step Membentuk Roti #1. Kebetulan pas lagi bikin Pia Basah kemarin, ada sebagian yang aku bentuk bunga seperti yang aku lihat di Home Baking Net. Gampang sekali caranya, tinggal kita siapkan saja tutup botol dan pisau. Bentuk roti seperti ini memang membutuhkan isian yang banyak seperti pasta kacang hijau, pasta kacang merah atau pasta ubi ungu . Jadi paaas banget deh.
Pada saat memipihkan adonan,
bagian tengahnya diusahakan lebih tebal supaya isiannya tidak kelihatan ya.....
Balik lalu pipihkan.
Tutup botol jangan telalu ditekan supaya tidak putus.
Setelah diolesi susu cair atau kuning telur + susu cair, beri taburan di tengahnya. Bisa dengan wjen, keju parut atau poppy seed. Dan ini hasilya setelah dioven, cantik sekali kannn... ^^
Sabtu, 05 Januari 2013
Pia Basah
Ada 3 macam pia yang banyak kita jumpai di Indonesia. Yang pertama pia kering yang kulitnya berlapis-lapis seperti pastry. Aku sering beli pia ini di mini market yang bungkusnya bergambar naga. Aku suka tapi kalau makan harus ditadahi dengan tangan karena beremah sekali.Yang kedua adalah pia semi basah yaitu bakpia pathok makanan khas dari Jogja. Dan yang ketiga pia basah yang sering kita jumpai di pasar-pasar tradisional atau di warung-warung. Harganyapun murah meriah dan pastinya tidak beremah. Sebenarnya lebih mirip roti, tapi karena dia dipanggang di kedua sisinya sehingga bentuknya menyerupai pia akhirnya ya dinamakan pia basah. Sebenarnya aku suka semuanya tapi karena proses pembuatan pia basah ini lebih simple aku memutuskan untuk mencoba membuat pia basah saja. Pia yang lainnya kapan-kapan saja kalau sudah lulus bikin pia basah ini ^^
Bahan Kulit Pia Basah :
500 gr tepung protein sedang
100 gr gula pasir
11 gr ragi instant
250 ml air hangat
70 gr margarin
1/2 sdt garam
Bahan Isian :
250 gr kacang hijau (rendam semalam)
100 gr gula pasir
1/2 sdt garam
2 lembar daun pandan
3 sdm minyak goreng
Cara membuat isian :
- Rebus kacang hijau sampai pecah dan empuk
- Pindahkan ke wajan lalu masukkan gula pasir dan garam.
- Masak lagi sambil diaduk-aduk sampai kacang hijau halus dan kering.
- Masukkan minyak, aduk rata sampai kalis.
- Sisihkan dan biarkan dingin.
- Setelah dingin, bagi menjadi 36 bagian @ 20gr lalu bulatkan untuk mempermudah pengisian.
Cara membuat kulit pia basah :
- Masukkan tepung terigu, gula dan ragi instan dalam wadah. Masukkan air sambil diuleni. Pindahkan di meja kerja yang sudah ditaburi tepung, lanjutkan menguleni.
- Masukkan margarin dan garam, uleni lagi sampai benar-benar kalis.
- Bulatkan adonan, letakkan dalam wadah lalu tutup dengan plastik. Diamkan sampai mengembang 2x lipat selama kurang lebih 30 menit.
- Kempiskan adonan lalu bagi dan timbang @25gr, bulatkan.
- Pipihkan, usahakan bagian tengah lebih tebal. Beri isian lalu tutup dan bulatkan lagi.
- Tata dalam loyang tanpa olesan.
- Diamkan adonan sampai mengembang selama kurang lebih 90 menit.
- Panaskan oven 180 derajat celcius, masukkan loyang berisi adonan yang sudah mengembang
- Panggang selama 10 menit.
- Keluarkan pia yang masih setengah matang, balik, lanjutkan lagi memanggang selama 5 menit
- Angkat, dinginkan.