Minggu, 06 Januari 2013

Step by Step Membentuk Roti #2



Kali ini mau posting lagi lanjutan dari Step by Step Membentuk Roti #1. Kebetulan pas lagi bikin Pia Basah kemarin, ada sebagian yang aku bentuk bunga seperti yang aku lihat di Home Baking Net. Gampang sekali caranya, tinggal kita siapkan saja tutup botol dan pisau. Bentuk roti seperti ini memang membutuhkan isian yang banyak seperti pasta kacang hijau, pasta kacang merah atau pasta ubi ungu . Jadi paaas banget deh.


 Pada saat memipihkan adonan, 
bagian tengahnya diusahakan lebih tebal supaya isiannya tidak kelihatan ya.....


 Balik lalu pipihkan.


 Tutup botol jangan telalu ditekan supaya tidak putus.


Setelah diolesi susu cair atau kuning telur + susu cair, beri taburan di tengahnya. Bisa dengan wjen, keju parut atau poppy seed. Dan ini hasilya setelah dioven, cantik sekali kannn... ^^


Tidak ada komentar:

Posting Komentar